Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Audiensi Kanwil Kemenkum DK Jakarta dengan Pemkot Jakarta Barat Bahas PJA dan Posbankum

 WhatsApp_Image_2025-02-25_at_15.55.12_1.jpeg

Jakarta, 25 Februari 2025 – Kanwil Kemenkum DK Jakarta dalam hal ini Kepala Divisi Peraturan Perundang-undangan dan Pembinaan Hukum (PPPH), Tessa Harumdila menggelar audiensi dengan Kepala Bagian Hukum Pemkot Jakarta Barat untuk membahas Paralegal Justice Award (PJA) dan pembentukan Pos Bantuan Hukum (Posbankum). Dalam pertemuan ini, Kabag Hukum Pemkot Jakarta Barat, Hilmy Rosyida, menyampaikan bahwa target PJA di wilayahnya mencakup 17 kelurahan dari total 56 kelurahan serta menyoroti tantangan dalam persyaratan substantif seleksi PJA. Selain itu, ia berharap fasilitasi dari Kanwil Kemenkum DK Jakarta untuk mempercepat pembentukan Posbankum dan Panselda PJA.

WhatsApp_Image_2025-02-25_at_15.55.11.jpeg

Kadiv PPPH menyampaikan apresiasi atas keterlibatan Pemkot Jakarta Barat dalam Diklat Paralegal Serentak dan PJA. Ia menekankan bahwa tahapan aktualisasi Diklat Paralegal akan dinilai dari laporan peserta serta ketersediaan Posbankum yang dapat diakses masyarakat. Selain itu, ia menyatakan bahwa lurah yang lolos seleksi nasional akan mendapatkan gelar Non-Litigation Peacemaker (NLP) sebagai bentuk apresiasi.

Sebagai tindak lanjut, akan diadakan pertemuan dengan BPHN dan Organisasi Bantuan Hukum guna membahas pembentukan Posbankum dan Panselda PJA. Selain itu, akan dikonsultasikan dengan BPHN terkait SOP layanan Posbankum serta pengakuan gelar NLP bagi lurah yang lolos seleksi nasional. Langkah ini diharapkan dapat memperkuat akses bantuan hukum bagi masyarakat di Jakarta Barat.

WhatsApp_Image_2025-02-25_at_15.55.12.jpeg

WhatsApp_Image_2025-02-25_at_15.55.10.jpeg

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM 
PROVINSI DK JAKARTA
PikPng.com school icon png 2780725  

Jl. Letjen M.T. Haryono No.24, RT.4/RW.1, Cawang, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 13639, Indonesia

PikPng.com phone icon png 604605  

Telepon/Fax : (021) 8090704 - Whatsapp : +62 878-8783-3777

PikPng.com email png 581646   Email Kantor Wilayah
   

kanwildki@kemenkum.go.id

PikPng.com email png 581646   Kanal Pengaduan
    www.lapor.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUM
PROVINSI DKI JAKARTA

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Letjen M.T. Haryono No.24, RT.4/RW.1, Cawang, Kec. Kramat jati,
Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 13639, Indonesia
PikPng.com phone icon png 604605   Telepon/Fax : (021) 8090704 - Whatsapp : 0878-8783-3777
PikPng.com email png 581646   kanwildki@kemenkum.go.id
PikPng.com email png 581646   humas.kumham.dki@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI