
Jakarta - Kementerian Hukum melaksanakan Apel Pagi Perdana Tahun 2026 yang dipimpin oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum, Nico Afinta, pada Senin, (5 Januari 2026). Apel tersebut diikuti oleh seluruh jajaran Kementerian Hukum, baik di tingkat pusat maupun daerah, secara luring dan daring.
Kantor Wilayah Kementerian Hukum Daerah Khusus Jakarta turut mengikuti kegiatan tersebut secara virtual. Jajaran Kanwil Kemenkum DK Jakarta dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah, Romi Yudianto, didampingi para Pimpinan Tinggi Pratama, serta diikuti oleh seluruh pegawai.

Dalam amanatnya, Sekretaris Jenderal Nico Afinta menegaskan bahwa Kementerian Hukum hadir sebagai garda terdepan pemerintah dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Ia menyampaikan bahwa berbagai capaian dan keberhasilan yang telah diraih merupakan hasil kerja bersama seluruh jajaran Kementerian Hukum.
Lebih lanjut, Nico Afinta menyampaikan bahwa pada tahun 2026 Kementerian Hukum akan menghadapi pengetatan anggaran. Selain itu juga telah diterbitkan Keputusan Menteri terkait penggunaan seragam baru bagi seluruh jajaran Kementerian Hukum sebagai bagian dari penataan organisasi dan peningkatan kedisiplinan.
Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Jenderal juga menginstruksikan seluruh jajaran, baik di tingkat pusat, Kantor Wilayah, maupun Unit Pelaksana Teknis, untuk aktif mensosialisasikan program-program Kementerian Hukum kepada masyarakat. Selain itu, sosialisasi terkait Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) dan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) yang baru, yang mulai berlaku pada 2 Januari 2026, agar menjadi perhatian bersama.
Apel pagi perdana ini menjadi momentum awal bagi seluruh insan Kementerian Hukum untuk memperkuat komitmen, meningkatkan kinerja, serta memberikan pelayanan hukum yang profesional dan berintegritas kepada masyarakat di tahun 2026.



