
Jakarta — Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum DK Jakarta, Baroto, menegaskan komitmen seluruh jajarannya untuk menjadi barometer nasional dalam kinerja dan pelayanan publik. Hal tersebut disampaikan saat memimpin apel pagi perdananya di lingkungan Kanwil Kementerian Hukum DK Jakarta, Senin (26/1).

Kakanwil Baroto mengajak seluruh pegawai melakukan introspeksi terhadap kinerja tahun sebelumnya dan menjadikannya sebagai pijakan untuk meningkatkan prestasi di tahun berjalan. “Posisi Jakarta sebagai ibu kota negara menempatkan Kanwil Kementerian Hukum DK Jakarta pada peran strategis sebagai rujukan dan contoh bagi kantor wilayah lain di Indonesia. Untuk itu penting bagi kita memperkuat komunikasi dan koordinasi dengan unit pusat agar seluruh jajaran senantiasa selaras dengan kebijakan serta program strategis kementerian,” ungkap Baroto.
Pada kesempatan tersebut, Baroto juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran atas sinergi dan kolaborasi yang terus terjaga dalam mendukung pelaksanaan program strategis Kementerian Hukum. Ia menilai kekompakan lintas unit menjadi kekuatan utama dalam menjaga kinerja organisasi tetap berjalan optimal.
Kegiatan ini dihadiri para pimpinan tinggi pratama, di antaranya Kepala Divisi Pelayanan Hukum serta Kepala Divisi Peraturan Perundang-undangan dan Pembinaan Hukum, bersama pegawai dari Kanwil Kementerian Hukum, Kanwil Kementerian HAM, Kanwil Direktorat Jenderal Imigrasi, dan Kanwil Direktorat Jenderal Pemasyarakatan. Momentum ini menjadi penegasan komitmen bersama seluruh jajaran Kanwil Kementerian Hukum DK Jakarta untuk terus bergerak solid, adaptif, dan berorientasi pada peningkatan kualitas pelayanan publik, sekaligus mengokohkan peran Jakarta sebagai etalase kinerja kementerian di tingkat nasional.

