
Kantor Wilayah Kementerian Hukum DK Jakarta melaksanakan apel pagi rutin pada Senin (03/11/2025) di halaman kantor. Kegiatan apel dipimpin oleh Chabib Susanto, Penyuluh Hukum Ahli Madya Kanwil Kemenkum DK Jakarta, yang bertindak sebagai pembina apel.
Dalam amanatnya, Chabib menyampaikan pentingnya seluruh jajaran untuk memperhatikan rencana kerja agar seluruh target kinerja dapat tercapai sesuai waktu yang telah ditetapkan. Ia juga mengapresiasi kerja sama dan partisipasi seluruh pihak yang telah turut menyukseskan kegiatan peresmian Pos Bantuan Hukum (Posbakum) yang dilaksanakan pada Jumat lalu di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta.

Menjelang akhir tahun, apel pagi ini menjadi momentum untuk memperkuat semangat dan komitmen seluruh pegawai dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

